RESEP DAN CARA MEMBUAT 宮保雞丁/Gōngbǎo jī dīng/Chicken Kung-Pao / Ayam Kung-Pao
Ayam kung-pao adalah salah satu masakan favorit di Taiwan mencari makanan ini mungkin sangat susah . tapi tenang disini saya akan memberitahu cara membuat dan resep ayam kung-pao berikut hal-hal yang harus disiapkan sebelum membuat ayam kung-pao:
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
Bahan dan bumbu:
- 350 gram fillet ayam (saya menggunakan bagian paha), potong sebesar 3 x 3 cm + 1 sendok makan kecap asin + 1/2 sendok teh merica hitam tumbuk kasar + 1 sendok makan tepung maizena. Aduk rata dan diamkan 20 menit di kulkas.
- 3 batang daun bawang. Rajang kasar bagian hijaunya. Potong sepanjang 2 cm dan belah dua memanjang bagian putihnya
- 1/2 buah paprika hijau (optional), potong kotak 2 x 2 cm
- 1/2 buah paprika merah(optional), potong kotak 2 x 2 cm
- 1/2 buah paprika merah(optional), potong kotak 2 x 2 cm
- 3 - 4 sendok makan kacang mete, goreng hingga matang (bisa diganti dengan kacang tanah goreng)
- 4 siung bawang putih, cincang halus
- 4 siung bawang putih, cincang halus
- 2 ruas jari jahe, cincang halus
- 20 buah cabai merah kering, potong sepanjang 1 cm
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
Bahan saus kung pao:
- 2 sendok teh cabai bubuk
- 1 sendok makan saus tiram
- 1 sendok makan soy sauce (kecap asin)
- 3 sendok makan saus cabai botolan
- 2 sendok makan saus tomat
- 2 sendok makan gula palem/gula merah sisir
- 1/2 sendok makan gula pasir
- 1/2 sendok makan gula pasir
- 1/2 sendok teh kaldu bubuk (optional)
- 1/4 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh garam
- air jeruk nipis dari 1 buah jeruk
- 1/2 sendok teh merica hitam bubuk
CARA MEMBUAT AYAM KUNG-PAO :
Siapkan bahan, potong-potong fillet ayam kemudian masukkan ke mangkuk bersama bumbu marinadenya. Aduk rata dan simpan di dalam kulkas, sementara kita mempersiapkan bahan lainnya.
Goreng kacang mete atau kacang tanah goreng hingga matang dan tiriskan.
Siapkan cabai merah kering, potong dengan gunting sepanjang 1 cm. Cabai merah kering memiliki banyak biji, buang bijinya dengan meletakkan potongan cabai ke dalam wadah berlubang seperti yang saya gunakan. Letakkan wadah berisi cabai di atas mangkuk, goyang-goyangkan wadah cabaidan biji cabai akan jatuh ke wadah di bawahnya.
Siapkan mangkuk kecil, masukkan semua bahan saus kung pao, aduk rata dan sisihkan.
Siapkan wajan, gunakan api sedang saat memasak. Panaskan 2 sendok makan minyak goreng dan tumis bawang putih, jahe, cabai merah kering hingga mengeluarkan bau harum dan bawang putih matang, cabai terlihat sedikit kecoklatan. Masukkan ayam, aduk dan tumis hingga ayam berubah warnanya menjadi sedikit kecoklatan. Aduk-aduk selama ayam dimasak supaya tidak gosong.
Tumisan ayam tidak mengeluarkan air, jika mengeluarkan air, masak hingga air habis.
Siapkan wajan, gunakan api sedang saat memasak. Panaskan 2 sendok makan minyak goreng dan tumis bawang putih, jahe, cabai merah kering hingga mengeluarkan bau harum dan bawang putih matang, cabai terlihat sedikit kecoklatan. Masukkan ayam, aduk dan tumis hingga ayam berubah warnanya menjadi sedikit kecoklatan. Aduk-aduk selama ayam dimasak supaya tidak gosong.
Tumisan ayam tidak mengeluarkan air, jika mengeluarkan air, masak hingga air habis.
Masukkan saus kung pao yang telah diaduk menjadi satu sebelumnya. Aduk tumisan hingga rata.Masak hingga tumisan mendidih, ayam matang dan saus mengental. Tambahkan paprika, daun bawang, aduk dan tumis hingga paprika layu.
Masukkan kacang mete goreng, cicipi rasanya, sesuaikan manis dan asin saus. Angkat dan hidangkan dengan nasi panas. Jangan memasak hingga sayuran menjadi terlalu empuk.Pertahankan supaya paprika tetap terasa renyahnya.
Angkat dan sajikan dengan nasi hangat.